Konsistensi dalam Kebaikan: Yayasan Insan Akhlakul Karimah Indonesia Salurkan Wakaf Al-Qur’an di Dempet

Yayasan Insan Akhlakul Karimah Indonesia kembali menjalankan program utamanya, yaitu Wakaf Al-Qur’an, dengan menyalurkan bantuan kepada masjid dan musholla di wilayah Dempet. Pada Senin, 28 Oktober 2024, serah terima wakaf Al-Qur’an berlangsung di Masjid Jami’, Kelurahan Dempet, Kecamatan Dempet, Kabupaten Demak. Acara ini dihadiri oleh Ketua Yayasan, Bapak Ake Naspi Gusriko, S.H.I, yang secara simbolis menyerahkan Al-Qur’an kepada Takmir Masjid Baitul Muttaqin, Bapak Karji, yang juga menjabat sebagai Modin 2 Dempet.

Selain Masjid Jami’, dua musholla lainnya di wilayah Demak, yaitu Musholla Al-Mutaqien dan Musholla Al-Ma’un, juga menjadi penerima manfaat wakaf ini. Hingga saat ini, Yayasan Insan Akhlakul Karimah Indonesia telah berhasil menyalurkan sebanyak 380 eksemplar Al-Qur’an kepada berbagai TPQ, musholla, dan masjid di beberapa wilayah. Program Wakaf Al-Qur’an ini bertujuan untuk mendukung dakwah dan meningkatkan kecintaan umat terhadap kitab suci Al-Qur’an, serta mendukung kegiatan keagamaan di tempat-tempat ibadah.

Harapan kami, semoga program ini dapat mempermudah masyarakat dalam mengakses dan mempelajari Al-Qur’an di berbagai tempat ibadah, sehingga keberkahan dan manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat. Kami berharap Al-Qur’an yang diwakafkan ini dapat digunakan sebaik-baiknya dalam kegiatan ibadah, pengajian, dan pendidikan agama, serta menjadi sumber kekuatan spiritual bagi umat.

Yayasan mengajak seluruh sahabat dan dermawan untuk turut serta dalam program Wakaf Al-Qur’an ini. Dengan berpartisipasi, kita tidak hanya berbagi kebaikan, tetapi juga menanam investasi akhirat yang pahalanya akan terus mengalir selama Al-Qur’an yang diwakafkan dibaca dan diamalkan. Mari bersama-sama menjadi bagian dari amal jariyah ini, dengan harapan dapat membawa keberkahan dan manfaat yang berkelanjutan.

Untuk informasi lebih lanjut atau untuk ikut serta dalam program wakaf ini, Anda dapat menghubungi tim Yayasan Insan Akhlakul Karimah Indonesia. Semoga setiap niat baik kita semua mendapatkan ridha dan keberkahan dari Allah SWT. Aamiin.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top